StateoftheCommons

Saya menggunakan @creativecommons hampir setiap hari... Saya tidak bisa hidup tanpa Creative Commons.

- Julie Hiltz, NBCT @JulieHiltz

Selamat Datang

Creative Commons adalah organisasi yang mendukung gerakan budaya berbagi dan kolaborasi secara global. Kami menciptakan, mengelola, dan mengkampanyekan penggunaan lisensi Creative Commons - lisensi hak cipta yang mudah digunakan dan telah menjadi standar internasional dalam aktivitas berbagi dan penggunaan kemabli konten.

Kami menggiatkan komunitas-komunitas di tingkat internasional yang terdiri dari komunitas pendidik, aktivis, ilmuan, advokat, dan para pencipta lainnya untuk menyadari manfaat-manfaat yang diberikan oleh sesamanya dengan membangun perangkat-perangkat yang dapat membuat karya mereka lebih mudah untuk ditemukan, digunakan, dan saling terintergrasi.

Beberapa tahun ke belakang telah menjadi masa yang begitu transformatif bagi organisasi kami. Pada tahun 2015, kami menyusun sebuah strategi baru yang ambisius guna memelihara semangat dan kebermanfaatan Creative Commons, didukung dengan prinsip kolaboratif beserta penghargaannya. Ambisi ini juga didukung oleh proyek-proyek terkait teknologi kami dan jaringan global kami yang begitu enerjik dan produktif. Seluruh inisiatif-inisiatif terkait CC juga telah memperlihatkan potensi dengan dengan berkomitmen untuk bekerja secara global untuk mendorong tercapainya tujuan ini.

Pada tahun 2017, kami menyengelarakan konferensi tingkat tinggi dunia terbesar kami, yang kami selenggarakan dengan dukungan dari berbagai sponsor dan lembaga donor. Dengan bimbingan Anda sekalian, kami mendesain ulang Jaringan Global Creative Commons (Creative Commons Global Network) melalui proses kolaboratif yang masif di tingkat internasional yang disertai dengan infrastruktur daring baru untuk mendukung ekspansi gerakan ini. Selain itu, para teknisi kami berhasil membuat CC Search beta dan menjalin hubungan dengan rekan-rekan baru yang juga membantu pelebaran ruang gerak kami.

Kami meluncurkan sebuah program sertifikasi yang begitu menggairahkan dan telah disesuaikan dengan kebutuhan para pustakawan dan pengajar dari seluruh dunia. Kami turut serta melawan TPP dan memperjuangkan reformasi hak cipta di Eropa, dan membantu organ-organ pemerintah tingkat nasional dalalm mengadopsi kebijakan tentang pendidikan terbuka. Dengan bantuan kami, tahun ini UNESCO membuat kemajuan signifikan terhadap penyusunan kebijakan pendidikan terbuka dan jumlah dukungan dari negara-negara anggotanya. Kami mencoba untuk turut serta dalam isu-isu tersebut sambil tetap memelihara dan mempertahankan perangkat utama kami: lisensi Creative Commons (lisensi CC), yang telah digunakan lebih dari satu milyar kali oleh para pencipta dan pemegang hak cipta yang ingin memperluas jangkauan kreativitias dan menyediakan ilmu pengetahuan untuk semua orang.

Tujuan ambisius CC di masa depan ialah untuk dapat menyediakan kesetaraan dan akses pendidikan yang lebih baik untuk semua orang. Juga meningkatkan laju inovasi dan penemuan penyembuh penyakit, dapat menjadi inspirasi di ranah kesenian dan kebudayaan, dan menjalin hubungan yang lebih erat antar komunitas lintas budaya. Karena, model jejaring kami ini sangat terbuka, dan menempatkan kepentingan bersama sebagai pusatnya.

Kami percaya dengan berbagi dan bekolaborasi kita dapat membuka potensi teknologi untuk lebih baik lagi, terutama untuk memberikan manfaat-manfaatnya bagi setiap individu yang menggunakannya.

Sekelompok orang berbakat yang penuh dedikasi dan inspirasi ini lah yang telah menerangi CC, dan saya merasa sangat beruntung bisa bekerja dengan mereka setiap hari. Anda akan membaca banyak kisah-kisah mereka pada laporan tahun ini – dan itu hanyalah sedikit dari kisah dari orang-orang yang telah membuat gerakan ini bergitu kuat. Kami memberikan apresiasi paling tinggi pada pihak-pihak yang memiih untuk membagikan karyanya secara gratis dengan ketentuan lisensi CC.

Dengan rasa syukur,

Ryan Merkley

CEO, Creative Commons

cc_heart_white

Berkontribusi untuk Creative Commons

Dukung proyek-proyek kami di bidang pendidikan terbuka, kebijakan keterbukaan, dan akses universal ke pendidikan.

data icon

Data-data

1.4
Juta

Ciptaan berlisensi Creative Commons

2017
100%
2016
82%
2015
76%
2014
60%
2010
27%
2006
10%

Platform-platform penyedia ciptaan berlisensi CC

flickr

415.1 Juta

YouTube

49 juta

Wikipedia

46,7 juta

Deviant Art

40 juta

Wikimedia Commons

36,9 juta

eruopeana

28,7 juta

Vimeo

6,6 juta

Internet Archive

3,1 juta

DOAJ Directory of Open Access Journals

2,7 juta

Thingiverse

2,3 juta

500px

1,2 juta

Medium

740,896

Jamendo Licensing

556,126

PLOS

200,000

Free Music Archive

114,969

Gerakan Kami
di seluruh Dunia

104 cabang di enam wilayah

  • Amerika Utara: 2
  • Amerika Latin: 16
  • Eropa: 42
  • Afrika: 7
  • Arab: 6
  • Asia Pasifik: 30

 

cc search

Cari

Negara-negara yang banyak menggunakan CC Search pada tahun 2017:

USA
UK
Canada
Spain
Germany
Australia
Sesi
Pertanyaan
Pengunjung Situs
Pengikut di Media Sosial

Bahasa terpopuler di tahun 2017:

Bahasa Inggris

Bahasa Spanyol

Bahasa Portugis

Bahasa Jerman

Bahasa Perancis

Yang paling banyak dibagikan di media sosial:

Fight for Net Neutrality
Netralitas Net
Koleksi Domain Publik Musem MET
Open Access
Keterbukaan Akses

Taukah Anda?

Museum Europeana menapilkan 42 koleksi desainer berlisensi terbuka, termasuk beberapa pasang kacamata hitam dengan desain yang sangat unik.

‘The Kiss’, kacamata hitam produksi Oliver Goldsmith Eyewear, 1958. Koleksi Victoria dan Albert Museum, CC BY

the machine

Alat-alat

Teknologi, Penemuan, dan Perangkat Kolaboratif

Tim yang bertumbuh dengan keleluasaan dan mandat ambisius ini mengupayakan agar ciptaan-ciptaan berlisensi Creative Commons lebih mudah ditemukan setiap harinya. Pengadaan mesin pencari "CC Search" adalah upaya penyediaan "pintu gerbang" untuk menemukan ciptaan-ciptaan tersebut.

Pada bulan Februari tahun 2017 kami meluncurkan "CC Search", yang disebut-sebut sebagai pintu gerbang untuk menemukan ciptaan berlisensi Creative Commons. Kami terus menambahkan sumber gambar dan fitur baru selama tahun 2017 sekaligus memperbanyak anggota teknisi pembangunan alat tersebut. Di bawah pimpinan Paola Villareal, para teknisi Creative Commons menciptakan 3 situs web baru yaitu: State of the Commons, situs web CC Global Summit 2018, dan situs web Sertifikasi Creative Commons. Sebagai tambahan, kami juga membuat situs web untuk menjaring anggota jaringan global baru kami, meluncurkan Termination of Transfer Tool, dan mendampingi penyegaran laman lisensi-lisensi kami yaitu memperbaruinya dengan bahasa pemograman Python 3.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Creative Commons meluncurkan teknologi mesin pencarian gambar baru dengan fitur penyaringan, pembuatan daftar, dan penyebarluasan melalui akun media sosial: Menemukan gambar-gambar gratis secara legal untuk menghias situs web Anda bukan lah hal yang sulit, terima kasih Creative Commons."

Techcrunch.com

Taukah Anda?

Pada minggu peluncuran koleksi musuem MET dengan ketentuan CC0, aktivitas pengunduhan gambar di museum ini meningkat 260%

Hadiah dari Assunta Sommella Peluso, Ada Peluso, dan Romano I. Peluso, untuk mengenang Ignazio Peluso, 2003, CC0

Lisensi dan Perangkat Legal

Perangkat legal dan lisensi merupakan hasil kerja keras kami. Tahun ini, kami menandai beberapa tonggak penting untuk memperkuat perangkat legal kami serta alat-alat bantunya yang digunakan dalam aktivitas berbagi di dalam jaringan.

Pada tahun 2017, kami menerima tujuh terjemahan baru lisensi CC 4.0 ke bahasa Turki, Perancis, Italia, Swedia, Arab, Kroasia, dan Jerman, dan tiga terjemahan baru CCO ke bahasa Italia, Lativia, dan Swedia. Bahasa-bahasa tersebut merupakan bahasa yang sering dituturkan di seluruh dunia, dan proses penerjemahannya berbasis komunitas dan mengacu pada keahlian dari jejaring global kami. Sebagai bentuk pertanggungjawaban, CC dengan teliti melacak beberapa perselisihan yang melibatkan Lisensi CC, intervensi dengan permintaan untuk mengajukan amicus singkat untuk memberikan panduan tentang interpretasi yang tepat dari lisensi terutama mengenai arti non-komersial. Dalam setiap contoh yang diketahui, lisensi CC sekali lagi ditegakkan dan ditafsirkan dengan benar, untuk membuktikan kekuatan dan kejelasannya.

Sebagai tambahan, kami mendesain ulang isi dan susunan ketentuan lisensi kami dengan tampilan yang lebih modern, medapatkan kode unik perangkat lunak (disetujui pada tahun 2018), dan meluncurkan perangkat Termination of Transfer, yang penjelasannya dapat Anda baca di bagian bawah berikut ini. Secara spesifik, pengakuan kode unik ini berdasarkan pada teknologi yang kami tambahkan pada penerapan lisensi CC. Setiap pencipta dapat dengan mudah menandai ciptaan mereka dengan lisensi CC dan pengguna ciptaan akan dimudahkan untuk memberikan atribusi yang baik saat menggunakan ciptaan tersebut. Kami juga berpartisipasi dalam beberapa forum untuk mengembangkan kebijakan terkait publikasi pracetak artikel ilmiah beserta data-datanya. Juga terus mendukung produk kolaborasi antar organisasi yang sedang ada dalam tahap pengembangan, sambil selalu melindungi hak merek yang kami pegang atas merek Creative Commons.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit
Profil Proyek

RightsBack.org

Perangkat "Termination of Transfer" adalah buah kolaborasi antara organisasi nirlaba Authors Alliance dan Creative Commons dengan tujuan pemberdayaan penulis supaya mereka bisa mendapatkan kembali kontrol atas ciptaanya.

Perangkat ini memungkinkan penulis untuk memahami ketentuan pembatalan pengalihan hak cipta, yang memungkinkan penulis untuk membatalkan perjanjian pengalihan hak cipta yang membatasi mereka dari untuk menggunakan ciptaanya sendiri tanpa izin dari pihak penerbit. Siapa pun, termasuk para seniman, fotografer, pelajar, dan ilmuan, dapat menggunakan perangkat ini untuk mengetahui kapan waktu yang tepat dan kondisi yang layak untuk membatalkan perjanjian tersebut. Meskipun saat ini perangkat ini hanya dapat digunakan di Amerika Serikat, Creative Commons berencana agar alat ini dapat digunakan secara internasional.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Foto oleh Margorie Merel, CC BY

Profil Komunitas

Margorie Merel

Menyebut dirinya sebagai seorang "pengkhotbah" tentang Creative Commons di Panama, keterlibatan Margorie di gerakan ini dimulai dari kegiatan penelitiannya di bidang hukum dan ilmu politik.

Sebagai advokat yang tegar, Margorie dengan cepat menjadi bagian yang melengkapi jaringan Creative Commons. Pada tahun 2017, ia tampil di salah satu stasiun televisi Panama untuk berbicara tentang pentingnya Creative Commons dan juga mempresentasikan hasil penelitiannya ke sejumlah universitas lokal. "Mengajar dan berbagi dengan para guru adalah hal yang mendasar bagi saya. Saya ingin menjadi bagian dari sebuah gerakan yang percaya bahwa jika kita mulai berbagi, kita akan dapat membangun masyarakat yang lebih baik. Saya amat suka dengan kegiatan mengajar dan CC memberikan kesempatan untuk dekat degan orang-orang yang dapat membuat perubahan di negara saya".

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Perangkat dan Platform CC

Di seluruh penjuru dunia, para pegiat gerakan keterbukaan merayakaan dengan berdiskusi untuk mengembangkan gerakan ini ke arah yang lebih baik. Dengan dimulainya inisiatif kebergunaan ciptaan ini, kami megantarakan gerakan ini ke fase terbaru, fase di mana aktivitas berbagi lebih dipermudah.

Memulai awal tahun dengan peluncuran inisiatif Met Open Access, fase kebergunaan ciptaan memasuki babak baru untuk membuktikan bagaimana aktivitas berbagi dapat menjadi hal yang berarti. Hal ini juga sekaligus menjadi titik pembaruan alat yang kami kembangkan di era baru teknologi Web terkini. Acara-acara yang kami adakan di San Francisco, New York, DC, dan Thailand menjadi bagian penting untuk turut serta mengeksplorasi jawaban-jawaban atas pertanyaan-pertanyaan di atas. Pada acara-acara tersebut terjadi diskusi antara pihak-pihak dengan berbagai latar belakang yang terlibat dalam kegiatan terkait Creative Commons, seperti seniman dan pakar teknologi. Di bulan April kami mempublikasikan penggalangan dana melalui Kickstarter untuk membiayai produksi buku "Made with Creative Commons". Buku ini dibuat untuk mengeksplorasi penggunaan lisensi Creative Commons sebagai alat bantu kegiatan sosial di ranah bisnis, organisasi nirlaba, kesenian, dan lain sebagainya.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Dengan prinsip keterbukaan akses, kerja digitalisasi Museum Met memiliki sentuhan niat baik pada hasil-hasilnya"

– Artnet, 10 Agustus 2017

Foto oleh Scann, CC0

Sorotan Komunitas Berdampak

Scann + Gerakan “GLAM” Terbuka

"CC telah memberikanku ruang untuk membantu mengubah dunia yang bagi saya penuh dengan ketidakadilan. Aku ingin agar pengetahuan dapat diakses oleh semua orang dan CC merupakan tempat di mana saya dapat mencapai hal tersebut" - Evelin Heidel (Scann)

Sebagai anggota lama yang tak terpisahkan dari komunitas global kami, Evelin Heidel (Scann), merupakan salah satu pendukung gerakan Open GLAM (Galeri, Perpustakaan, Kesenian, dan Museum Terbuka) di Argentina. Ia memiliki pengaruh yang besar dalam memperjuangkan keberagaman dan inklusifitas di dalam jaringan kami.

Sebagai anggota CC, kontribusi Scann kepada di komunitas ini merupakan kontribusi yang luas dan amat berdampak. Ia membantu pembangunan serta pemasangan alat pemindai buku tenaga mandiri di banyak institusi di Argentina. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi mereka untuk menyediakan buku-buku yang sudah bebas hak cipta. Selain itu ia juga membantu penerjemahan artikel kami, pemberian lokakarya tentang digitalisasi konten, penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tingi Dunia Creative Commons di Buenos Aires, dan membantu penyelenggaraan proyek Librebus pada tahun 2012. Baru-baru ini ia menjadi bagian dari Komite Pengarah dan Komite Peralihan untuk Jaringan Global Creative Commons. Dengan sekelompok teman, ia bekerja untuk memelihara basis data penulis-penulis yang karyanya sudah habis masa berlaku perlindungan hak ciptanya di Argentina. "Satu hal yang menurutku paling penting di komunitas ini ialah menjadi tempat yang memberiku kesempatan untuk bekerja dengan orang-orang dan proyek-proyek yang aku sukai. Jenis orang dan proyek yang aku rasa telah mengubah cara pandang kita tentang akses ke ilmu pengetahuan", tuturnya. "Berkesempatan untuk bekerja sama dan belajar dari orang-orang tersebut merupakan kesempatan terbaik yang pernah kumiliki dalam hidupku, dan untuk itu aku bersyukur".

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Ryan Merkley, Katherine Maher, dan Mark Surman berdiskusi membicarakan “The Big Open” di MozFest 2017, London CC BY-SA 4.0

Sorotan Proyek

The Big Open

"Sebagai sebuah organisasi, kami baru-baru ini mencapai proses untuk memahami masa depan. Hal yang menarik bagiku adalah kami sama-sama mendarat di tempat yang sama, mencari hal yang sama." - Katherine Maher, Direktru Eksekutif Yayasan Wikimedia, 2017.

Sebagai salah satu mitra dalam inisiatif "The Big Open", kami bekerja sama dengan organisasi-organisasi di ranah keterbukaan untuk ikut mengantarkan solidaritas baru ini kepada para anggota komunitas ini.

Momentum dimulainya solidaritas ini berawal di pertemuan Wikimania pada bulan Agustus tahun 2017. Bersama-sama dengan para mitra kami di gerakan ini, Yayasan Wikimedia dan Mozilla, kami menyatukan nilai-nilai yang kami percayai bersama untuk menggerakan orang-orang. Sebagai payung politis dari gerakan ini, "The Big Open" merupakan sebuah visi tentang seberapa radikal gerakan ini akan terlihat jika partisipasi global terjadi dalam gerakan ini. "Sebagai individu, kita mengenakan banyak 'topi' sekaligus", tutur Alek Tarkowski dari CC Poland. Namun, "di berbagai belahan dunia, komunitas kita saling tumpang tindih... dengan banyak tujuan dan proyek. masing-masing Gerakan ini perlu diperkuat secara keseluruhan, bukan hanya proyek dan tujuan tertentu saja." Membangun visi bersama tentang gerakan keterbukaan yang terpusat, "The Big Open" berusaha secara kolaboratif untuk mendukung komunitas-komunitas kita agar dapat saling membantu.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Sungguh menginspirasi melihat bagaimana orang-orang kreative ketika Anda membuat koleksi seperti Met yang dapat diakses oleh orang lain untuk digunakan, dibagikan dan digubah tanpa batasan.

- Loic Tallon, Kepala Bagian Digitalisasi Museum MET

Sertifikasi Creative Commons

Mari Moreshead CC BY

Sertifikat Creative Commons adalah sebuah kursus bersertifikat yang dibangun sebagai Sumber Pembelajaran Terbuka (OER) yang diluncurkan pada akhir tahun 2017. Kelompok yang pertama kali mengikuti kelas sertifikasi ini terdiri atas 50 pustakawan dan pengajar yang berniat untuk turut serta dalam gerakan keterbukaan secara global.

Dalam proses selama dua tahun yang memuncak pada tahun 2017, CC membangun kurikulum untuk sertifikasi CC, sebuah kursus daring yang ditargetkan untuk pustakawan dan pendidik untuk membantu mereka menggabungkan lisensi CC dan pendidikan hak cipta secara lebih efektif lagi di dalam organisasi atau institusi mereka. Tim ini berharap untuk memperluas program ini untuk profesi lainya guna memenuhi permintaan yang tak terduga akan kursus ini - 50 orang peserta beta dipilih dari lebih dari 420 pelamar. Selain menyelesaikan kursus itu sendiri, kelompok pertama peserta memberikan evaluasi mingguan atas materi dan penilaian untuk membantu peningkatan kursus.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit
cc_community_icon+circle

Komunitas

Jaringan Global Creative Commons

Pada tahun 2017, sebuah strategi berbasis komunitas telah dikembangkan untuk menjadi fondasi Jaringan Global Creative Commons untuk berkolaborasi dan berbagi di taraf internasional.

Tahun ini kami menetapkan 4 wilayah kerja di jaringan global yaitu: reformasi hak cipta, pendidikan terbuka, GLAM, dan pengembangan komunitas. Platform-platform ini menyediakan visi baru bagi jejaring Creative Commons. Proses pengorganisasian yang berlangsung selama 2 tahun dan melibatkan banyak anggota komunitas Creative Commons ini menghasilkan kerangka keanggotaan komunitas yang baru dan menyediakan para sukarelawan wadah untuk mengorganisir gerakan keterbukaan mereka di tingkat lokal secara mandiri.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Tidak ada alat yang lebih baik daripada orang-orang yang menggunakan alat tersebut.

– Caroline Woolard, dikutip dari acara "Artists in Conversation on Collaboration, Community, and the Commons.

Konferensi

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg CC BY 2.0

"Sharing and the Commons: What's Next?", Konferensi Tingkat Tinggi Dunia tahunan Creative Commons menjadi acara yang sangat dinantikan oleh para aktivis gerakan keterbukaan dari seluruh dunia.

Lebih dari 400 pengguna Creative Commons berasal lebih dari 600 negara berkumpul di Toronto untuk akhir pekan yang luar biasa dari komunitas, membagun komunitas, dan menrencanakan masa dapan Jejaring Global CC, Konferensi Tingkat Tinggi tahun ini memecahkan rekor 90 penerima beasiswa - hampir seperempat dari total peserta. Sorotan mencakup lebih daru 100 sesi, 4 pemateri dari aktivis yang diakui secara internasional, 5 trek, dan replika seberat 200 ponds yang luar biasa dari Palmyra Tetrapylon yang didukung oleh proyek re:3D dan #NEWPALMYRA.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Ken Bauer 2017/365/284 Uncommon Women CC BY-NC-SA 2.0

Proyek Sorotan

UnCommon Women

Sebagai bagian dari pemrakarsa proyek UnCommon Women yang dipimpin oleh Public Lead CC Canada, Kelsey Merkley, para peserta konferensi disambut dengan buku mewarnai yang berisikan wajah-wajah perempuan paling menginspirasi di gerakan keterbukaan.

"Saya memulai proyek ini karena saya ingin merayakan dan menyuarakan suara-suara para perempuan cerdar, kuat, dan aktif yang ada di gerakan keterbukaan. Mulai dari pustakawan, anggota Creative Commons, anggota Mozilla, dan sukarelawan Wikipedia.", tutur Kelsey. UnCommon Women adalah upaya pembangunan komunitas untuk memfasilitasi setiap pembicaraan dan menghubungkan suara-suara dari perempuan yang aktif dalam gerakan keterbukaan, teknologi, dan gerakan lainnya yang ada di seluruh dunia.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Kami lebih suka melihat ke depan daripada ke belakang-inisiatif pembuatan monumen ini ialah medan perang simbolis tentang bagaimana rakyat Suriah dapat memegang kendali atas dirinya sendiri dan identitas kebudayaannya, lalu membebaskannya secara digital."

- Barry Threw, "How a 3D-printed piece of Palmyra landed in Toronto," CBC, 2 Mei 2017

Kebijakan

Kami mendukung perubahan kebijakan yang memajukan dengan mendampingi setiap reformasi hak cipta yang berpihak pada publik, mempromosikan prinsip keterbukaan akses terhadap artikel ilmiah dan sumber pembelajaran, melindungi netralitas net, dan menuntut transparansi serta keseimbangan dalam setiap negosiasi ketentuan hak cipta dalam perjanjian-perjanjian dagang internasional.

Dengan lebih dari 40 entri blog dan buku putih yang diterbitkan pada tahun ini saja, kami menjadi suara yang penting dalam setiap diskusi-diskusi tentang isu-isu mengenai kehidupan di dalam jaringan - dan semakin bertambah kuat dengan dukungan-dukungan dari para anggota jaringan global kami. Pada tahun ini, kami telah bekerja sama untuk memproduksi analisis kebijakan yang unggul dan memberikan konsultasi pada publik mengenai hak cipta. Kami berkontribusi kepada setiap kelompok kerja dan koalisi yang relevan, termasuk Communia, dan kami berpartisipasi dalam berbagai konferensi kunci mengenai kebijakan seperti Mozilla Festival, Rightscon, dan WIPO.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Mariana Fossatti Photo oleh Celeste Korol CC BY-SA 2.0

Profil Komunitas

Mariana Fossatti

"Saya senang menjadi bagian dari komunitas di mana saya dapat berkontribusi di banyak area yang terdiri dari para aktvis, seniman, politisi, pustakawan, pendidik, pelajar, akademisi, dan jurnalis. Mereka memiliki kesamaan tentang apa yang hendak mereka perjuangkan untuk dunia yang lebih adil dan menaruh perhatian pada keadilan sosial." Marina telah menganggap dirinya sendiri sebagai pegiat budaya bebas semenjak ia mulai menerapkan lisensi CC pada ciptannya sendiri dari sepuluh tahun yang lalu.

Pada tahun 2013, ia bergabung dengan para pegiat lainnya dan organisasi dengan fokus budaya bebas untuk mendirikan perwakilan lokal Creative Commons (CC) di Uruguay. CC Uruguay kini menjadi salah satu perwakilan lokal yang paling aktif dan produktif. Mereka merupakan bagian dari sebuah perkumpulan organisasi sosial yang bernama Derecho a la Cultura. Ia saat ini tergabung dalam sejumlah proyek dengan CC Uruguay, termasuk "Autores.uy" untuk ciptaan-ciptaan bebas hak cipta, katalog musik terbuka "Musica Libre", festival film dan musik, dan beberapa lokakarya mengenai hak cipta dan pelisensian ciptaan. Beberapa tahun terakhir, Mariana juga terlibatdalam kampanye bertajuk "Todod ganamos derechos". Kampanye ini merupakan bentuk dukungan untuk mereformasi regulasi hak cipta di Uruguay. "Menjadi bagian dari gerakan global memungkinkan para pegiat untuk berpikir dan bertindak secara lokal, dengan memanfaatkan peralatan yang tepat sasaran dalam kerja sama dengan institusi pendidikan tinggi dan organisasi pemerintah, juga dengan perpustakaan lokal dan kelompok seniman."

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Fundación Karisma, Colombia

Sorotan Komunitas Berdampak

“Berbagi bukanlah suatu kejahatan!” Pernyataan Dukungan Creative Commons Kepada Diego Gómez

“Compartir no es delito!” "Berbagi bukanlah suatu kejahatan!" Seruan masa terdengar dari seluruh Dunia, digaungkan oleh organisasi masyarakat sipil Fundación Karisma dalam dukungannya kepada Diego Gómez, seorang ahli biologi konservasi asal Kolombia yang digugat dengan delik pelanggaran hak cipta karena membagikan artikel ilmiah secara daring.

Bersama dengan organisasi lainya seperti EFF, Derechos Digitales, dan SPARC, kami menyediakan solidaritas dan dukungan penting untuk kampanye ini, menulis sembilan entri blog dalam bahasa Inggris dan Spanyol, mempormosikannya di media sosial, dan membantu mengembangkan kampanye pengumpulan dana untuk membantu Diego menutupi biaya hukum yang besar. Tahun ini, Diego telah dibebaskan dari segala tuduhan, pertarungan hukum selama tiga tahun terhadap hak untuk berbagi telah selesai.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Taukah Anda?

Setiap tahunnya, terdapat 7.000 editor dan lebih dari 70.000 peninjau karya ilmiah di PLOS, yang keseluruhan kontennya berada di bawah ketentuan lisensi CC.

Pendidikan Terbuka

Kerja-kerja kami dalam mengkampanyekan pendidikan terbuka terdiri atas pendampingan serta peningkatan kesadaran. Kemudian terdapat pula penyajian praktik dan penerapan kebijakan keterbukaan, pelatihan untuk sosok pemimpin baru, membantu mengarahkan gerakan tersebut, dan memproduksi materi pembelajaran terbuka beserta cara pengadaptasiannya.

Tahun ini, Gerakan Pendidikan Terbuka merayakan berbagai pencapaian dari seluruh Dunia, termasuk: Kongres Pendidikan Terbuka (OER) Sedunia yang kedua dan Rencana Kerja OER Ljubljana tahun 2017; Cape Town Declaration +10; Penyusunan OER Policy Brief for the Commonwealth; Buku Pedoman Lisensi Terbuka untuk Pemerintahan; Strategi Pendidikan Terbuka Romania. Maroko, Afrika Selatan, Kirgizstan, Slovenia, Banglades, Nigeria, Arab Saudi dan negara-negara lainnya; Kebijakan Penerapan Lisensi Terbuka di Uni Eropa, British Columbia dan Alberta, dan negara-negara bagian di Amerika Serkat. Bersama-sama kami merayakan lebih dari 700 anggota di platform pendidikan terbuka CC, untuk mendorong kemajuan pendidikan terbuka setiap harinya.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit
Sorotan Komunitas Berdampak

CC Tanzania

Komunitas CC Tanzania telah membentuk kerangka kerja advokasi hukum yang kuat untuk mendidik komunitas mereka tentang pentingnya keterbukaan akses terhadap pengetahuan.

Dengan mengadakan lokakarya, pelatihan, dan pertemuan serta membangun kemitraan dengan organisasi yang selaras, CC Tanzania telah menjangkau ribuan orang dan membangun kerangka kerja kemitraan serta kerjasama yang berkelanjutan di wilayah Tanzania dan sekitarnya. Tahun ini, CC Tanzania menyediakan pelatihan untuk siswa, pustakawan muda, dan ahli hukum untuk mempromosikan prinsip keterbukaan akses dan gerakan data terbuka di Afrika melalui program percepatan pembangunan komunitas mereka.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit
Profil Komunitas

Amanda Coolidge

"Saya melihat individu-individu CC sebagai pemimpin perubahan dan saya percaya bahwa komunitas ini akan membantu masyarakat kita dalam menentukan arah tujuan."

Amanda Coolidge merupakan "Senior Manager for Open Education" di Kampus BC yang bekerja sama dengan 25 lembaga publik sekunder di British Colombia untuk mengkampanyekan prinsip pendidikan terbuka di Kanada. Juga sebagai anggota platfom pendidikan terbuka Creatve Commons, Amanda memulai tagar populer di Twitter, #500andcounting (kini #700andcounting). Tagar ini merupakan bagian dari upaya untuk mengajak memperjuangkan gerakan pendidikan terbuka sekaligus untuk menghubungkan para pendidik yang tertarik untuk ikut serta menyebarkan kabar terkait hal tersebut. “Aku sangat menyukai semangat para anggota komunitas CC,” kata Amanda. “Keragaman perspektif dan aktivitas berbagi pengetahuan yang besar itulah yang menarik saya ke komunitas ini. Aku menyukai mereka, karena, sepertiku, mereka percaya bahwa ilmu pengetahuan seharusnya mudah diakses oleh semua orang dan dengan membagikan ilmu pengetahuan kita dapat menjadi lebih baik."

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Pembangunan Komunitas

Sejak diluncurkan pada bulan Juni 2017, Dana kegiatan komunitas telah mendanai 27 proyek di seluruh dunia dan menyediakan lebih dari $17,000 untuk proyek-proyek komunitas.

Sebagai fasilitator gerakan Creative Commons, CC mengutamakan pendanaan proyek-proyek yang dipimpin oleh komunitas, termasuk pertemuan-pertemuan, acara pengembangan tim, buku panduan, dan pameran seni. Selain itu, kami telah bekerja dengan sejumlah anggota komunitas Afrika untuk memfasilitasi pertumbuhan Komunitas CC di seluruh Afrika Barat dan di Zimbabwe, dan untuk menghidupkan kembali pekerjaan kami di Yordania dan Venezuela.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Moh'd El Hafez Fotografi

Sorotan Komunitas Berdampak

CC Jordan

Komunitas CC Jordan yang direvitalisasi menjadi pusat aktivitas Creative Commons di Dunia Arab.

Sebagai advokat Creative Commons di negaranya, CC Jordan telah aktif bersama organisasi lain termasuk Wikimedia Levant, TechWomen, Princess Sumaya University for Technology, dan organisasi I-Dare. Tahun ini, CC Jordan mengaktifkan kembali keberadaan mereka sebagai perwakilan lokal Creative Commons dengan memanfaatkan Dana Kegiatan Komunitas (Community Activities Fund) dari kami. Melalui beberapa pertemuan dan acara, mereka membangun jaringan yang terdiri dari anggota resmi dan sukarelawan, serta satu acara 'kumpul-kumpul' bersama publik yang sukses dan hal-hal lain yang akan diselenggarakan.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Photo by joi Ito CC BY 2.0

Proyek Sorotan

Beasiswa dan Dana Peringatan Bassel Khartabil

Pada tanggal 1 Agustus 2017, kami telah menerima berita yang memilukan bahwa teman kami Bassel (Safadi) Khartabil, yang ditahan sejak 2012, dieksekusi oleh pemerintah Suriah tidak lama setelah hilang di tahun 2015.

Khartabil merupakan seorang aktivis internet Suriah Palestina, pahlawan budaya bebas, dan anggota penting di komunitas kami. Untuk menghormati atas kontribusinya kepada publik, Cerative Commons dan mitra-mitranya telah meluncurkan Dana Peringatan Bassel Khartabil dan Beasiswa Budaya Bebas guna melanjutkan perjuangannya. Dalam kurun kurang dari satu tahun, dana peringatan telah terkumpul sebesar $260,000 untuk proyek-proyek, program-program budaya bebas dan hibah untuk mendukung individu-individu dalam meningkatkan kolaborasi, pembangunan komunitas, dan pembangunan kepemimpinan di komunitas-komunitas terbuka di Dunia Arab.

Tampilkan BanyakTampilkan Sedikit

Taukah Anda?

Wikimedia Commons menyediakan lebih dari 42 juta berkas media yang seluruhnya berlisensi terbuka.

Kredit: Basotxerri CC BY-SA 4.0

cc_financials_icon+circle

Keuangan

Pengeluaran

Realisasi pengeluaran berdasarkan kategori program

(Hasil audit keuangan tahun 2016)

$
Pendidikan
85%
$
Teknologi
49%
$
Internasional / Affiliasi
41%
$
Budaya, Komunikasi, Platform Pendukung
41%
$
Legal
24%
$
Kebijakan
12%
$
Penggalangan dana
45%
$
Administrasi
40%

Pendapatan

Laporan pendapatan dan rincian sumber dana

(Hasil audit keuangan tahun 2016)

$
Yayasan
86%
$
Individu
10%
$
Perusahaan
8%
$
Sumbangan dalam bentuk barang
2%

Pada tahun 2016, Creative Commons menerima dana sebesar $10,000,000 dari The William and Flora Hewlett Foundation yang akan digunakan untuk membiayai pembaruan strategi organisasi Creative Commons selama beberapa tahun.

 

Terima kasih

Creative Commons berterima kasih kepada para yayasan, sponsor, dan donor perseorangan yang telah membantu kami mewujudkan seluruh pekerjaan kami. Mewakili seluruh anggota komunitas Creative Commons - Dewan pengawas, staf, dan kontributor dari seluruh dunia -, kami ucapkan terima kasih!

Ucapan Terima Kasih

Kami mengucapkan terima kasih yang teramat sangat kepada The William and Flora Hewlett Foundation serta para donor utama kami, termasuk Anonymous, Arcadia Fund, Argosy Foundation, Brin Wojcicki Foundation, Charles and Lynn Schusterman Family Foundation, CouponFollow, eCampus Ontario, Eric Saltzman, dan Victoria Munroe Charitable Fund, Ford Foundation, Google, Lembaga Museum dan Perpustakaan, John S. and James L. Knight Foundation, Mozilla, Private Internet Access, Re:Create Coalition, Samuel H. Kress Foundation, Stewart J. Guss, Para Pengacara, dan Vadasz Family Foundation.

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada individu dan organisasi berikut ini atas kontribusinya pada laporan tahunan State of the Commons tahun 2017. Terima kasih!

Pengembang Data

Erin Simon dan tim, Google
Eleanor Kenny, Europeana
Liviu Iorgulescu, Jamendo
Lila Bailey, Internet Archive
Brian Carver, YouTube
Danielle McKay, DeviantArt
Cheyenne Hohman, Free Music Archive
Ross Oldenburg, Free Music Archive
Frank Polcino, Makerbot/Thingiverse
Catherine Snow, Makerbot/Thingiverse
Sylvia Ng, 500px
Rommil Santiago, 500px
Neil Quinn, Wikimedia Foundation
Ed Erhart, Wikimedia Foundation
Alex Feerst, Medium
Simon Steinberger, Pixabay
Matt Lee, Libre.fm

Penerjemah

Segera menyusul.

Atribusi

Informasi mengenai atribusi dapat dilihat langsung di bawah atau samping pada gambar-gambar yang digunakan dalam laporan ini. Gambar-gambar lainya yang tidak memuat atribusi secara langsung, daftar atribusinya terdapat pada daftar di bawah ini.

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg/CC BY 2.0

Cable Green, Creative Commons Global Summit 2017 oleh Regina Gong CC BY 2.0

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg CC BY 2.0

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg CC BY 2.0

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg CC BY 2.0

Creative Commons Global Summit 2017 oleh Sebastiaan ter Burg CC BY 2.0

CC Summit 2011 Warsaw foto oleh Kristina Alexanderson CC BY 2.0

Foto oleh Rebecca Lendl, CC BY

terBurgDSCF0489, oleh Sebastiaan ter Burg, CC BY 2.0

KPA_6770 Creative Commons Summit 2017, foto oleh Kristina Alexanderson, CC BY-SA 2.0

KPA_6833 Creative Commons Summit 2017, foto oleh Kristina Alexanderson, CC BY-SA 2.0

KPA_6840 Creative Commons Summit 2017, foto oleh Kristina Alexanderson, CC BY-SA 2.0

Megan made with CC summit, foto oleh Jennie Rose Halperin, CC BY 2.0

Ikon-ikon Noun Project

Dibuat oleh Nirbhay dari the Noun Project

Dibuat oleh Eucalyp dari the Noun Project

 

Dibuat oleh Prasad dari the Noun Project

Dibuat oleh Icondesk dari the Noun Project

Dibuat oleh useiconic.com dari the Noun Project

Tampilkan Ucapan Terima Kasih & Atribusi
Sembunyikan Ucapan Terima Kasih & Atribusi

cc_heart_blue

Berkontribusi untuk Creative Commons

Bersama kita bisa membangun komunitas yang kreatif, bebas dan terbuka.

CC

Kecuali dinyatakan lain, konten pada situs ini dilisensikan dibawah Creative Commons Attribution 4.0 international license.

Situs web oleh Affinity Bridge

Close Menu